Minggu, 29 Agustus 2010

Sajak-Sajak Cinta - Puisi cinta

SAJAK-SAJAK CINTA

Hendak kemanakah sajak-sajak cinta yang dulu pernah kau lantunkan kepadaku di
saat sepi menari di ujung hati?

Hendak kemanakah sajak-sajak cinta yang dulu kau lantunkan demi penghibur hati
di kala sang pangeran tak bersujud kepadamu?

Hendak kemanakah sajak-sajak cinta yang dulu kau lantunkan pada malam tak
berbintang?

Hendak kemanakah sajak-sajak cinta yang dulu menjengukku di kala aku terbaring
menanti ajal?

Kurindu sajak-sajak cintamu yang mengalun lamat-lamat pada batas penantianku
meniti ajal

Kurindu sajak-sajak cintamu yang mengalir merambah relung hatiku yang kosong

Kuingin engkau berderap lagi menemani hari-hariku yang muram dimakan lanjut oleh
usia yang berderak pelan seperti bunyi lonceng kematian yang bertalu-talu
memanggilku yang mulai merapuh

Kudus, Januari 2008
Donny Anggoro

Salam puisi cinta....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar