Jumat, 29 Januari 2010

Definisi Selingkuh Menurut Ahli

Definisi selingkuh menurut ahli, arti selingkuh menurut ahli
Next, Selingkuh….
Sejak awal kita pacaran, niatnya, ya, sama satu orang itu saja. Di perjalanan, tiba-tiba kita ketemu sama orang lain. Seseorang yang lama-kelamaan semakin dekat dengan kita. Tapi kedekatan ini senantiasa kita sembunyikan dari pacar. Lalu akhirnya terjadilah… perselingkuhan.

Menurut kamus besar Bahasa Indonesia Edisi kedua tahun 1991, selingkuh adalah tidak berterus terang; tidak jujur; suka menyembunyikan sesuatu untuk kepentingan sendiri; curang; serong.

Selingkuh, ngeduain, cinta segi tiga… or whatever-lah. Sebenarnya apa sih, artinya? “Selingkuh itu (ketika) orang melakukan suatu tindakan yang tidak sesuai dengan komitmennya,” (menurut psikolog Zainoel B Biran atau Pa Noel)

Dalam sebuah riset yang dilakukan psikolog Drigotas SM dan koleganya di Journal of Personality and Social Psychology tahun 1999, selingkuh disebut sebagai dating infidelity. Istilah ini mengacu pada adanya perasaan bahwa pasangan telah melanggar norma dalam pacaran, yang berkaitan dengan interaksi terhadap orang lain dan diikuti timbulnya kecemburuan dan persaingan.

Selingkuh itu sendiri juga dibagi dua: selingkuh fisik dan emosional. Selingkuh fisik artinya kita melakukan kontak fisik dengan lawan jenis, seperti pelukan dan ciuman sama orang yang bukan pacar kita. Sedangkan selingkuh emosional lebih berupa perasaan kita terhadap orang lain yang bukan pacar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar